Cara Bayar Indihome Lewat ATM BNI Dengan Lengkap

Cara Bayar Indihome Lewat ATM BNI – Siapa yang di rumah nya sudah memasang Indihome? Jika anda membuka artikel ini, admin pastikan anda sudah memasang nya ya. Iya kan, iya dong.

Kalau belum memasang Indihome masak mau cari tau tentang tutorial cara membayar tagihan Indihome lewat ATM BNI. Hehehe, itu hanya guyonan saja ya gan.

Indihome, adalah salah satu alat yang dikeluarkan oleh PT. Telkom Indonesia dengan tujuan untuk mempermudah konsumen nya dalam mendapatkan pelayanan internet, tv, dan juga telepon. Internet atau Wifi ini bisa di pasang di rumah anda, dan bisa digunakan bersama- sama.

Sedangkan kalau layanan TV, Indihome memberikan layanan dengan channel TV yang lebih beragam, termasuk channel luar negeri. Jadi anda bisa menonton tayangan atau film luar negeri.  Kalau telepon, layanan ini diberikan untuk telepon kabel. Namun saat ini sudah jarang di rumah yang menggunakan tv kabel, kecuali kantor atau office.

Memasang indihome memang akan memberikan akses kemudahan kita untuk internet, akses TV yang lebih meluas dan layanan telepon kabel. Di samping fasilitas yang bisa kita nikmati dari Indihome, tentu itu tidak cuma-uma ya gan, melainkan kita juga harus membayar nya berupa tagihan bulanan. Baca ini cara cek paket indihome yang sedang digunakan

Tagihan ini bisa dibayarkan secara langsung ataupun juga bisa dilakukan melalui deposit terlebih dulu dan juga via ATM Bank. Salah satu nya adalah dengan menggunakan bank BNI.

Cara Membayar Tagihan IndiHome Lewat ATM Bank BNI

Bagi anda pengguna Bank BNI yang ingin melakukan pembayaran tagihan Indihome, gampang sekali. Anda hanya perlu melakukan beberapa step di bawah ini yang sangat mudah. Begini caranya :

1. Pertama, pastikan dahulu bahwa saldo yang ada dalam ATM BNI anda mencukupi untuk membayar tagihan Indihome. Jangan sampai saldo anda 0 atau tidak cukup untuk membayar tagihan Indihome anda ya gan hehehehe.

2. Lalu ergi ke ATM BNI, jangan lupa bawa kartu ATM dan pastikan anda ingat PIN atau kata sandi anda untuk log in. Jangan sampai salah memasukkan pin sampai 3 kali atau lebih, karena secara otomatis anda kartu atm anda akan terblokir. Jika terjadi hal demikian anda bisa langsung menghubungi CS BNI ya gan.

3. Pilih menu pembayaran, lanjut dengan memilih menu Telkom.

4. Yang terakhir klik menu postpaid. Kemudian masukkan kode area dan nomor telepon Indihome anda. Biasanya hal ini sering terlupakan oleh mereka yang akan membayar tagihan bulanan Indihome. Admin sarankan, jika anda masih menyimpan struk pembayaran selanjutnya atau struk pemasangan Indihome sebelumnya, lebih baik di bawa saat akan membayar tagihan.

Hal ini untuk mengantisipasi jika anda lupa dengan nomor telepon Indihome yang anda miliki.
Selanjutnya bayar, selesai. Tagihan anda sudah terbayarkan. Anda bisa mencetak struk pembayaran nya jika anda mau. Admin rasa lebih baik di cetak struk nya sebagai bukti bahwa benar anda telah melakukan pembayaran tagihan indihome melalui Bank BNI.

Sangat mudah bukan cara bayar Indihome lewat ATM BNI. Dari pada anda harus ke kantor pusat layanan indihome, anda bisa langsung datang ke ATM Bank BNI terdekat, jika memang anda pengguna BNI. Namun, apabila anda menggunakan bank lain selain BNI, anda bisa juga membayar nya. Seperti misalnyaa nya membayar Indihome via MBCA yang sudah admin tuliskan pada artikel sebelumnya. Baca ini cara setting stb indihome untuk internet dan useetv

Nah, untuk tutorial cara membayar Indihome melalui bank lainnya, tenang saja admin juga akan membahas pada tulisan berikutnya. Tetap kunjungi terus web kami ya, untuk selalu mendapatkan kabar terupdate seputar teknologi dan games masa kini.